
Masakan rumahan apa yang jadi favorit anda? Untuk orang Indonesia, masakan yang pedas tentunya menjadi favorit. Kalau belum makan cabe rasanya belum makan. Nah, banyak sekali masakan pedas yang tentunya menggugah selera. Salah satu makan pedas yang menggugah selera adalah sambal goreng kentang. Sambal goreng kentang selalu ada di warung makan atau restoran padang. Hal ini tentunya karena sambal goreng kentang bisa dimakan dengan gulai ayam yang gurih. Selain dengan gulai ayam, denga rendang juga enak. Jika anda tertarik untuk membuat sendiri sambal goreng kentang di rumah. Berikut berbagai resep sambal goreng kentang yang enak dan mudah.
- Sambal Goreng Kentang
Bahan-Bahan Yang Anda Siapkan Untuk Sambal goreng Kentang:
- Kentang 1 Kg
- Cabe merah keriting 15 buah
- Tomat 3 buah
- Bawang merah 6 siung
- Bawang putih 2 siung
- Daun salam 2 lembar
- Serai 2 batang
- Daun jeruk 2 lembar
- Laos 1 ruas
- Santan cair kemasan 1
- Garam dan penyedap rasa.
- Gula putih 1 ½ sendok makan
Cara memasak Sambal Goreng Kentang:
- Anda kupas dahulu kentangnya hingga bersih. Setelah itu iris kentangnya sebesar ruas jari jempol anda. Dikarenakan jika terlalu kecil, akan tidak enak dan tidak terasa ketika digoreng.
- Setelah itu anda siapkan minyak panas. Goreng kentang dikit demi sedikit.
- Sambil menunggu kentangnya digoreng. Haluskan cabe merah, bawang merah, bawang putih, tomat, kemiri di blender. Setelah halus, tumis dengan menambahkan daun jeruk, laos, dan serai. Masukkan gula, garam dan penyedap rasa. Tambahkan santannya. Lalu tunggu hingga teksturnya kental.
- Setelah kentang goreng matang semua. Taruh pada sambal yang sudah hampir matang. Gunakan api yang kecil saja untuk mengaduknya menjadi satu.
- Sambal Goreng Kentang Ati
Bahan-Bahan Yang Anda Perlukan Untuk Masak Sambal Goreng Kentang Ati:
- Kentang 500 gram
- Ati ayam 500 gram
- Cabe merah keriting 10 buah
- Tomat buah 2
- Kemiri 7 buah
- Bawang putih 3 buah
- Bawang merah 7 buah
- Gula merah 3 buah
- Garam dan kaldu bubuk sapi
Cara Masak Sambal Goreng Kentang Ati:
- Cuci bersih ati ayam dan potong menjadi potongan yang sedang. Setelah itu sisihkan dahulu. Kupas kentangnya dan kemudian anda cuci dan potong sedang.
- Goreng dahulu kentangnya. Setelah kentang sudah digoreng, sisihkan dahulul di wadah. Sekarang anda goreng ati ayamnya hingga matang. Goreng dengann api sedang dan tutup agar minyaknya tidak menyiprat. Setelah matang ati ayamnya, sisihkan.
- Selanjutnya anda haluskan semua bumbunya hingga halus.
- Tumis bumbunya di minyak goreng sedikit saja. Setelah itu anda tambahkan air sedikit saja. Masukkan gula merah, garam sekitar 1 sendok teh atau lebih. Tambahkan kaldu bubuk sapi secukupnya. Selanjutnya masak hinga airnya hilang.
- Masukkan kentang dan ati ayamnya. Dioseng sedikit dengan api yang tidak besar. lalu angnkat, angat terlalu lama mengosengnya agar tidak gosong.
Tips dalam memasak sambal goreng kentang adalah jangan menggunakan cabe pedas karena tidak akan mendapatkan warna merah dan akan terlalu pedas juga. Kemudian ketika menggoreng kentang jangnan terlalu garing agar rasa kentangnya enak dengan sambal. Kemudian sambal goreng kentang tidak perlu menggunakn merica, karena akan membuat anda sakit perut. Perpaduan cabe dan merica tidak baik.